7 Alasan Sederhana Mengapa Anda Membutuhkan Website Apapun Profesi Anda

Manfaat Website

Apapun profesi anda, pada dasarnya anda membutuhkan website. Apapun bakat anda, anda membutuhkan webiste. Karena Website adalah seperti sebuah rumah bagi anda.

Hanya yang kita bicarakan disini adalah rumah di dunia digital, dunia internet. Yakni tempat kita menaruh kampanye jasa kita, portofolio pekerjaan yang pernah kita laksanakan, visi misi kita, dan apapun yang merepresentasikan diri kita sehingga orang tertarik dan menghasilkan kerjasama (baca : uang) bagi kita.

Website sebagai rumah, analoginya adalah bahwa anda bisa mengubah-ubah tampilannya sesuai dengan yang anda inginkan.

Bagaimana seseorang bisa tahu keahlian, bakat, atau layanan yang bisa anda berikan kalau anda tidak memiliki website ? Zaman ini adalah sudah zamannya teknologi digital dimana semua serba digital dan terkoneksi dengan mudah. Segala sesuatunya menuntut kita untuk menyediakan secara serba cepat. Termasuk di dalamnya adalah menyediakan siapa diri anda untuk diketahui orang lain.

Tentu maksudnya disini adalah tentang diri anda yang sifatnya perlu diketahui orang untuk anda mendapatkan pekerjaan (baca : uang).
Jadi bagaimana mungkin akan diketahui siapa diri anda jika anda tidak mempresentasikan diri anda ? Dan cara terbaik untuk itu adalah website.


1. Website adalah Ciri Seorang Profesional

Website menunjukkan sesuatu yang profesional. Website adalah salah satu identitas utama yang menyatakan anda adalah seorang yang profesional saat bertemu dengan orang baru. Ketika anda menunjukkan kartu nama yang di dalamnya terdapat alamat url domain website anda, disitu orang mulai akan respek dan menghormati anda.

Artinya bahwa anda adalah seorang yang profesional. Apalagi ketika dibuka diketahui bahwa website anda, anda desain dengan bagus sesuai dengan karakteristik brand servis anda.

Bayangkanlah bahwa anda mewakili brand perusahaan anda yang berkelas. Rasanya suatu kekonyolan ketika anda memperkenalkan perusahaan anda ke publik tanpa memiliki website sendiri.

Seluruh perusahaan-perusahaan mapan pasti memiliki website yang merupakan perwakilan citra dari brand visi dan misi mereka. Pun dengan diri anda, perlu memiliki website untuk mendukung citra diri anda tentang sesuatu yang spesial tentang diri anda yang perlu ditampilkan.

2. Website tidak tergantikan dengan Medsos

Bisakah diganti dengan channel media sosial semisal youtube. Ya itu boleh-boleh saja. Hanya saja anda harus memikirkan juga mindset orang. Bagaimana mungkin anda akan berikan kartu nama ke orang saat berkenalan sementara di dalamnya terdapat kolom yang menjelaskan siapa anda termaktub pada sebuah channel youtube.

Rasanya konyol dan kurang formal. Karena youtube identik dengan indentitas bahwa anda adalah seorang pembuat konten di youtube dimana menghasilkan uang dari adsense google.

Sebuah citra formal dan eksklusif tidak bisa direpresentasikan dengan sesuatu yang gratis dan bisa dijalankan oleh semua orang. Website dengan domain yang mudah diingat dengan akhiran dot com membuat anda sejajar dengan para pemilik perusahaan besar.

Kecuali anda memang seorang youtuber beda lagi ceritanya.

3. Traffic dari Google yang tidak bisa dikesampingkan begitu saja

Ketika anda memperkenalkan diri anda kepada masyarakat, besar kemungkinan sebagian orang akan mencari diri anda di mesin pencari yang biasanya google. Tentu tidak lucu jika kemudian nama anda/ nama perusahaan anda tidak mereka temukan. Atau informasi mengenai diri anda sangat sedikit atau didapatkan dari situs lain yang tidak seberapa dalam.

Disamping itu, jika anda rutin merawat (update) web anda, pada kata kunci yang berhubungan dengan jasa/ layanan anda besar kemungkinan juga akan muncul di halaman pencarian mesin pencari seperti google.

Dari situ maknanya ada traffic ke website anda dari mesin pencari. Artinya akan ada orang yang menemukan jasa anda melalui mesin pencari google. Dan ini merupakan nilai tambah yang biasanya sulit anda dapatkan dari media lain seperti medsos facebook misalnya.

4. Website memberikan kebebasan kepada anda dari sisi struktur menu

Terkadang fitur menu yang dibutuhkan untuk seseorang tidak terpakai untuk orang lain karena masing-masing orang memiliki taste berbeda-beda.

Seperti misalnya bagi seorang konsultan, nomor telepon/ whatsapp sangat penting ditampilkan di titik-titik spot penting website-nya agar mudah dihubungi oleh calon klien.

Adapun seorang blogger yang websitenya berkonsep blogging mengenai ulasan tema tertentu yang mengandalkan pemasukan dari affiliate atau adsense tentu nama dan nomor telepon yang bisa dihubungi bukanlah sesuatu yang utama sehingga tidak terlalu penting untuk ditampilkan.

5. Website memberikan kebebasan kepada anda dari sisi desain

Untuk menunjang branding yang kuat, perlu desain yang mendukungnya.

Branding adalah apa yang dipahami orang dari diri anda. Oleh karena itu penting bagi anda untuk memberi citra diri anda seperti apa ke audiens anda.
Implementasi dari konsep branding anda terdapat pada desain yang anda kembangkan pada website.

Memang benar bahwa website dibangun di atas pondasi themes (template) standar bawaan karena kalau mengembangkan template sendiri dari awal tentu biayanya sangatlah besar.

Akan tetapi dari pemilihan template dan desain grafis pada template bawaan sudah memberi peluang bagi kita untuk banyak bereksplorasi dalam hal desain. Sesuatu yang tidak bisa kita lakukan dengan maksimal di media sosial atau channel youtube.

6. Website sifatnya interaktif

Jika dibandingkan dengan Profil diri anda pada sebuah Curiculum Vitae jelas menampilkan diri anda ke dalam website jauh lebih bagus karena sifat website yang interaktif. Selain tentu saja website dapat dijangkau kapan saja dan dimana saja.

Sebuah Curiculum Vitae selain terbatas juga bersifat statis. Adapun Website personal diri anda sifatnya bebas.

7. Website tidak terpengaruh kebijakan pemilik media

Jika anda membuat channel tertentu di youtube atau profile di facebook atau instagram, maka ada ketentuan-ketentuan yang ditetapkan secara sepihak oleh media tersebut yang harus anda taati sebagai tenant disana. Namun jika anda membangun website.

Sebuah data cukup mengesalkan ketika kita mengetahui bahwa follower kita di Instagram adalah kurag dari 10 % yang melihat tiap postingan kita. Artinya dari 1000 orang follower, hanya kurang dari 100 orang yang melihat postingan kita. Bukankah ini cukup menyebalkan ?

Anda akan terperangah lagi ketika sebuah fanspages facebook memiliki data engagement yang lebih rendah lagi, hanya 3 %.

Belum kalau kita berbicara filterisasi. Seperti banyak kasus di facebook dan Instagram yang akun diblokir atau di suspend sementara hanya gara-gara kliru posting. Seperti menuliskan kata-kata “orang jawa” sudah dianggap rasis.

Kita tidak bisa komplain karena ini kebijakan yang diberlakukan oleh medsos tersebut selaku. Tapi setidaknya dengan memiliki website kita masih bisa mengoptimasi bisnis kita.

Kelemahan Website memang berat mendatangkan pengunjung diawal. Namun ini bisa disiasati. Kita masih bisa mendatangkan pengunjung dari website kita dengan berbagai cara, bahkan mungkin puluhan cara. Ini akan kita bahas di artikel selanjutnya.

Semoga bermanfaat.

Anda yang berminat membangun website, silahkan kontak saya di menu whatsapp di pojok kanan bawah. Free konsultasi.

 

Amanah Solution siap membantu mewujudkan SISTEM INFORMASI yang aplikable untuk perusahaan anda. Berkomitmen hubungan jangka panjang bersama anda. Proses transformasi sistem ke software yang mudah dan selalu dibimbing, training bagi operator software sampai bisa mengoperasikan dengan baik, garansi error lifetime, dan support pengembangan software ke versi selanjutnya.

 

 PARTNER - PARTNER UTAMA YANG PERNAH BEKERJASAMA 

Tentang Kami

Mengambil nama Amanah dan Solution merupakan bagian dari doa agar bisa menjadi partner IT yang amanah sekaligus merupakan solusi bisnis yang tepat bagi para pemakai produk-produk kami. SELANJUTNYA....

KONTAK KAMI

Perum. Palazzo Park B-5032 Sidoarjo
WA : 081216309410/ 0895353698866

 Whatsapp 1

 Whatsapp 2